Hey sob? kali ini saya akan memberikan sebuah cara yang mungkin kalian sukai, kali ini saya memberikan sebuah cara bagaimana untuk membuat efek (effect) ketikan pada sebuah judul blog anda, membuat efek seperti ini adalah sebagian dari mempercatik atau membuat blog anda semakin canggih. Mungkin sebagian blog akan tertarik ketika blognya mempunyai fitur yang satu ini.

Efek Ketikan pada Judul blog merupakan sebuah judul yang diberi efek animasi sehingga terlihat seperti di ketik, judul yang saya maksud dan yang dituju ialah judul yang terdapat pada tab web browser. Oke bagi anda yang penasaran dengan cara menambah sebuah efek animasi ketikan pada judul blog yang terdapat pada tab browser ini silahkan saja ikuti cara berikut ini.

Cara Mudah Membuat Efek Ketik pada Judul Blog

1. Login pada blog anda. 

2. Masuk pada menu "Template" dan klik "Edit HTML".


3. Cari code </body> (gunakan Ctrl+f untuk mempermudah pencarian).

4. Copy script di bawah ini dan paste-kan tepat diatas kode </body> tadi.

<script>
var tit = document.title;
var c = 0;
function writetitle() {
document.title = tit.substring(0,c);
if(c==tit.length)
{
c = 0;
setTimeout("writetitle()", 2000)
}
else {
c++;
setTimeout("writetitle()", 275)
}
}
writetitle()
</script>

5. Terakhir "Simpan" dan lihat hasilnya

Oke mudah kan untuk menambah sebuah fitur efek ketikan pada judul blog yang di tab browser?

Oke mungkin itu saja yang bisa kita berikan mengenai artikel "Cara Membuat Efek Ketikan Pada Judul Blog" ini, semoga dengan apa yang sudah kita berikan ini dapat bermanfaat bagi Kalian. Jika ada Kesalahan atau ada Pertanyaan serta Tambahan bisa isi pada kolom komentar. Terimakasih.

Post a Comment