Banyak sekali kaos yang bertebaran dimuka bumi ini, bukan kaos yang berterbangan melainkan bahan yang diproduksi diseluruh dunia bukanlah jumlah yang sedikit lagi, banyak sekali jenis bahan yang tersedia diberbagai mancanegara bahkan indonesia pun merupakan industri pakaian terbesar dengan kualitas bahan yang tidak kalah bagusnya dengan kualitas exsport.

      Dari berbagai jenis bahan yang ada, ada beberapa jenis bahan yang sudah umum dijual di pasaran diantaranya ialah Cotton Combed, Cotton Carded, Cotton Viscose, Teterton Cotton, Poly Ester. Dan diantara jenis bahan yang sudah umum dijual di pasar yang memiliki kualitas bahan terbaik ialah Cotton Combed, Why?

      Kenapa Cotton Combed bahan kaos yang terbaik? Ya, karena jenis bahan kaos yang satu ini merupakan bahan yang terbuat dari 100% serat kapas alami (100% Cotton) sehingga memiliki karakteristik bahan yang lembut, dingin, menyerap keringat dan pastinya nyaman. Berbeda dengan jenis bahan lain yang kebanyakan menggunakan campuran zat jenis sintetis yang bersifat panas dan mudah berbau keringat.

      Cotton Combed memiliki beberapa jenis yaitu 20s, 24s, 30s & 40s. Semakin tinggi nilainya maka semakin halus dan semakin tipis seratnya. Di Indonesia penggunaan jenis bahan Cotton Combed sangatlah cocok karena iklim Indonesia yang Tropis sehingga membutuhkan jenis bahan kaos yang adem dan nyaman digunakan. Dengan sangat bagusnya jenis bahan Cotton Combed ini membuat harganya pun relatif lebih tinggi dari pada jenis bahan yang lainnya.

Oke mungkin itu saja yang bisa kita berikan mengenai artikel "Cotton Combed : Kualitas Bahan Kaos Terbaik" ini, semoga dengan apa yang sudah kita berikan ini dapat bermanfaat bagi Kalian. Jika ada Kesalahan atau ada Pertanyaan serta Tambahan bisa isi pada kolom komentar. Terimakasih.

Post a Comment